Wednesday, March 31, 2010

organizational communication : ECCO analysis (analisa)

ANALISA

- Sumber daya manusia adalah potensi yang terkandung dalam diri manusia untuk mewujudkan perannya sebagai makhluk sosial yang adaptif dan transformatif yang mampu mengelola dirinya sendiri serta seluruh potensi yang terkandung di alam menuju tercapainya kesejahteraan kehidupan dalam tatanan yang seimbang dan berkelanjutan. Dalam pengertian praktis sehari-hari, SDM lebih dimengerti sebagai bagian integral dari sistem yang membentuk suatu organisasi. Dewasa ini, perkembangan terbaru memandang SDM bukan sebagai sumber daya belaka, melainkan lebih berupa modal atau aset bagi institusi atau organisasi. Di sini SDM dilihat bukan sekedar sebagai aset utama, tetapi aset yang bernilai dan dapat dilipatgandakan, dikembangkan dan juga bukan sebaliknya sebagai liability (beban cost). Di sini perspektif SDM sebagai investasi bagi institusi atau organisasi lebih mengemuka.

- Komunikasi organisasi penting karena masalah komunikasi selalu timbul didalam proses organisasi. Fungsi komunikasi di dalam organisasi adalah :

1. Fungsi informative : sebagai suatu sistem pemrosesan informasi seluruh anggota
2. Fungsi regulative : berkaitan dengan peraturan di dalam organisasi
3. Fungsi persuasive : menghasilkan sesuatu yang maksimal, tanpa paksaan dengan performa kerja yang baik maka otomatis kinerja organisasi akan meningkat dan terpelihara dengan baik.

Fungsi komunikasi yang penting ini harus dijalankan didalam organisasi agar tidak terjadi kesalahan informasi dan tidak salah dalam mengambil keputusan dan langkah kedepan.

Seseorang yang terlibat komunikasi membentuk suatu yang umum terjadi :
1. Penciptaan pesan : persepsi terhadap suatu informasi atau apa yang dilihat, didengar, dirasakan
2. Penafsiran pesan : menguraikan dan memahami sesuatu dengan cara tertentu, apa yang dilihat dan didengar akan menafsirkan pesan. Penafsiran dapat dipengaruhi oleh panca indera, bahasa, gestur, dll.

- Perkembangan IT didalam organisasi memiliki keterbatasan yaitu :
1. Kesempatan bertatap muka berkurang
2. Lebih banyak pesan informal dan memotong jalur hirarki
3. Berkurangnya nilai yang ditanamkan perusahaan
4. Nilai kepercayaan berkurang
5. Timbulnya harapan manusia bekerja seperti komputer (cepat dan akurat)

No comments:

Post a Comment